Langkah Mudah Menghilangkan Stres

Saturday, June 2, 2012


Dalam menjalankan rutinitas sehari-hari kita sering dihadapkan dengan tantangan dan hambatan yang dapat menyebabkan timbulnya stres yang berdampak buruk pada kesehatan. Untuk dapat melepaskan dari stres ini kita perlu melepaskan diri dari rutinitas dan berbagai kegiatan yang dapat menyebabkan stres. Ada beberapa cara untuk menghilang stres, kita dapat memulai dengan cara mudah untuk menghilangkan stres dan kepenatan akibat rutinitas.

Berikut ini tips dan artikel kesehatan untuk hilangkan stres dengan mudah.
1. Bernapas dalam
Menarik napas dalam dapat mengurangi stres dan membuat relaks. Cobalah menarik napas dalam-dalam dan buang lebih perlahan. Ketika kita stres kita cenderung bernapas lebih cepat dan pendek. Bila memungkin anda bisa lakukan yoga / meditasi, bernapas menggunakan otot perut ( bukan dada ) ambil napas dalam-dalam dan buang perlahan.

2. Berjalan-jalan
Duduk terus dikantor selama berjam-jam dan pekerjaan yang membuat banyak stres dan tidak baik untuk kesehatan. Luangkan waktu beberapa menit untuk berjalan-jalan ( sekedar ambil air minum ). Dengan berjalan akan mengurangi tingkat stres dan baik juga untuk kesehatan.

3. Pijat Telinga
Telinga memiliki titik-titik refleksi yang dapat merefleksikan tubuh. Dengan memijat telinga membantu melepaskan endorfin ( hormon alami yang dapat menyebabkan efek nyaman ) diotak dan membuat kita lebih relaks. Gosok dengan lembut menggunakan ibu jari dan telunjuk sepanjang alur jalan telinga keatas.

4. Bicara
Bicarakan masalah anda dengan orang yang anda percaya, sahabat, kekasih, keluarga. Diskusikan dengan mereka tentang masalah yang terjadi mungkin mereka dapat menemukan solusi untuk menyelesaikan masalah tersebut, disaat kita sudah tidak dapat berpikir. Jangan menyembunyikan masalah sendiri, hal ini akan membuat kita makin stres.

5. Relaks
Pada saat kita terlambat, kita cenderung panik dan terburu-buru dan hal ini membuat tegang dan stres. Mulailah pagi anda lebih relaks, hirup napas dalam dan bernapas dengan tenang.

6. Dengarkan Musik
Musik salah satu cara ampuh untuk mengurangi stres. dengarkan musik favorit atau lagu yang dapat membuat tenang. Musik memiliki efek luar biasa untuk meringankan stres dan memiliki efek baik untuk otak manusia.

7. Berlibur.
Ya, betul! Berliburlah ketempat yang kita sukai. Dengan berlibur sejenak kita lupakan rutinitas dan kepenatan yang membuat kita stres. Berlibur dengan sahabat, kekasih atau keluarga membuat kita semakin menikmati liburan.

Stres memang hal yang tidak dapat hindari dalam keseharian kita, tetapi bila kita bisa mensiasatinya kita dapat menjalani lebih nyaman dan fun. Dengan pikiran yang tenang dan positif segala masalah terjadi pasti dapat diselesaikan dengan mudah. 


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Perawatan Kecantikan Kulit dengan Pisang


Pisang memiliki nutrisi yang baik untuk kecantikanPerawatan kecantikan dengan pisang dapat menjadi pilihan alternatif karena berasal dari bahan alami. Selain murah, pisang hampir tidak memiliki efek samping.

Berikut ini artikel kecantikan tentang manfaat pisang bagi kecantikan.

1. Pisang untuk angkat sel kulit mati
Kombinasi pisang dan strawberry mampu mengangkat sel kulit mati yang menumpuk pada kulit.
cara membuat:
potong kecil-kecil pisang dan strawberry, taruh dalam mangkuk, lalu hancurkan sampai halus. kemudian tambahkan dua sendok minyak zaitun, aduk sampai rata. Tambahan setengah cangkir gula, aduk. Olehkan pada kulit, sambil diusap lembut untuk mengangkat sel-sel kulit mati, bilas dengan air bersih. Lakukan seminggu sekali.

2. Pisang untuk mengencangkan kulit payudara
Vit-E yang terkandung dalam pisang bermanfaat menyehatkan kulit. Dicampur madu, ramuan ini dapat menghaluskan kulit dan mengencangkan kulit payudara yang mengendur karena usia.
cara membuat:
hancurkan pisang sampai seperti bubur, tambahkan satu sendok madu, aduk. oleskan pada daerah payudara dan biarkan mengering. bilas dengan air hangat dan lanjutkan dengan air dingin. Lakuakn seminggu sekali.

3. pisang untuk mencerahkan kulit wajah
Untuk mendapat kulit yang cerah, anda dapat mencoba ramuan ini. hancurkan pisang sampai seperti bubur, tambahkan oatmeal secukupnya dan aduk sampai merata. Olehkan pada wajah, biarkan 10-15 menit, bilas dengan air hangat. Lakukan seminggu sekali

4. pisang untuk melembutkan kulit
Ambil setengan pisang dan alpukat, blender hingga tercampur rata, tambahkan satu sendok minyak zaitun dan dua sendok makan yoghurt, aduk sampai semua tercampur rata. Oleskan pada wajah, biarkan 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat dan lanjutkan dengan air mawar. Lakukan seminggu sekali.

Ternyata pisang memiliki banyak manfaat untuk kecantikan kulit. Selain murah, pisang mudah didapatkan. Kita dapat mencoba beberapa tips diatas untuk mendapatkan kulit cantik dan sehat, semoga berhasil :).


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Sehat Dengan Teh Hijau


Selama berabad-abad orang cina menggunakan teh hijau untuk mengobati berbagai penyakit. Dengan seiringnya waktu, mulai banyak orang percaya manfaat teh hijau untuk kesehatan. Teh hijau banyak mengandung antioksidan yang dapat menghindarkan penuaan dan berbagai penyakit pada tubuh.

Berikut ini tips dan artikel kesehatan mengenai manfaat teh hijau untukperawatan kesehatan.

1. Teh hijau dapat menghindari dari berbagai penyakit seperti fungsi kanker, radang sendi, kolesterol, jantung, infeksi dan gangguan kekebalan tubuh.

2. Teh hijau bermanfaat untuk menurunkan berat badan, teh hijau meningkatkan metabolisme dalam tubuh yang membuat kalori lebih banyak terbakar.

3. Teh hijau mampu melawan bakteri dan meningkatkan sistem daya tahan tubuh, juga mampu membunuh bakteri yang dapat menyebakan flak dan kerusakan pada gigi.

4. Teh hijau memnbantu mengurangi tingkat kadar gula dan kolesterol dalam darah.

5. Teh hijau membantu dalam menghilangkan bau mulut, dengan menekan pertumbuhan dari bakteri penyebab bau mulut. Oleh karena secangkir atau dua cangkir sehari dapat membantu membuat mulut sehat dan segar.

6. Teh hijau mengurangi dampak buruk dari rokok bagi perokok, dengan mengurangi racun rokok yang masuk ke tubuh.

Itu beberapa manfaat dari teh hijau, tapi banyak produk teh hijau sekarang ini yang memiliki kandungan antioksidan sedikit. Jadi pilihlah yang dipercaya memiliki banyak kandungan tersebut agar optimal dalam mendapatkan manfaat kesehatan dari teh hijau ini.


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Hindari Kebiasaan Buruk Setelah Makan


Banyak hal yang sering kita lakukan setelah kita makan. Tahukah anda, ada beberapa hal yang dilarang dan berakibat buruk terhadap kesehatan. Mungkin kita sering mengabaikan hal tersebut dan bahkan sering melakukan kebiasaan buruk tersebut sehingga merugikan kesehatan tubuh kita.

berikut ini artikel kesehatan mengenai kebiasaan buruk yang dilakukan setelah makan.

1. Jangan Merokok
Para ahli membuktikan bahwa merokok satu batang setelah makan sebanding dengan sepuluh batang rokok.

2. Hindari makan buah-buahan
Makan buah setalah makan dapat menyebabkan perut menjadi kembung karena udara. Oleh karena itu baik mengkonsumsi buah setelah 1- 2 jam atau 1 jam sebelum makan.

3. Jangan minum teh
Teh mengandung kandungan asam yang tinggi. Zat ini akan menyebabkna protein dalam makanan akan mengeras sehingga sulit untuk dicerna.

4. Jangan longgarkan ikat pinggang
Melonggarkan sabuk setelah makan akan menyebabkan usus mudah untuk memutar dan terblok.

5. Jangan mandi
Mandi akan meningkatkan aliran darah ketangan, kaki & tubuh sehingga sejumlah darah disekitar perut akan menurun. Hal ini akan melemahkan sistem pencernaan didalam perut.

6. Jangan Berjalan-jalan
Berjalan setelah makan meneyebabkan sistem pencernaan tidak mampu menyerap nutrisi dari makanan yang kita makan.

7. jangan tidur
Makan yang dikonsumsi tidak akan mampu dicerna dengan baik. sehingga dapat menyebakan infeksi usus dan lambung.

Itulah beberapa kebiasaan buruk yang harus dihindari setelah makan. Mulailah memperhatikan beberapa hal kecil yang berakibat buruk bagi kesehatan, karena lebih baik mencegah daripada mengobati..!!!


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Tips Tepat Menghilangkan Jerawat


Jerawat adalah masalah kecantikan yang biasa dihadapi hampir semua remaja. Jerawat ditimbulkan akibat tidak seimbangnya hormon testoteron. Ternyata tidak hanya lelaki saja yang memiliki hormon testoteron, wanita juga memilikinya.

Hormon testoteron memberitahu kelenjar dikulit yang bernama sebasea, untuk menghasilkan minyak yang disebut sebum. Hal ini mengakibatkansetiap rambut yang akan tumbuh menjadi lengket dan menghambat saluran, sehingga menciptakan komedo. Jika terlalu banyak sebum yang menghambat, maka akan terciptalah jerawat yang besar yang sangat penampilan kecantikan anda.

Berikut ini beberapa tips kecantikan untuk perawatan Jerawat.

1. Jika anda memiliki jerawat yang sudah tampak memerah, jangan menyentuhnya, apalagi untuk menekannya keluar. Dengan menekan paksa keluar, akan membuat isinya akan lebih masuk kedalam kulit dan menjadi lebih buruk dan memerah.

2. Jangan terlalu sering mencuci wajah, jerawat tidak disebabkan oleh kotoran. Mencuci wajah terlalu sering dapat menyebabkan kulit menjadi kering dan iritasi. cukup dua kali sehari menggunakan sabun khusus wajah dan air bersih.

3. Hindari bahan kimia, ada banyak produk jerawat yang mengandung zat pemutih yang disebut benzoil peroksida. Hal ini akan mengiritasi kulit, kulit menjadi kering dan bersisik.

4. Buatlah Jadwal, bila anda telah menggunakan produk perawatan jerawat selama dua bulan dan tidak ada perubahan yang terjadi, sebaiknya konsultasikan dengan dokter kulit, agar tidak terjadi efek yang lebih buruk.

5. Bersabar, Sebagian besar pengobatan membutuhkan waktu, setidaknya dua bulan.

Jerawat memang sangat membuat jengkel, kehadiran selalu membuat cemas dan sangat sulit pula untuk dihilangkan. Tapi, semua itu itu bisa diatasi dengan perawatan kecantikan yang tepat dan tentu saja jangan berputus asa.


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Insomnia / Sulit Tidur Dapat Dihilangkan
















Insomnia atau sulit tidur merupakan masalah kesehatanbukan merupakan suatu penyakit. Dimana kita mengalami kekurangan kuantitas tidur dimalam hari yang berakibat buruk pada kesehatan tubuh. Insomnia dapat diklasifikasikan berdasarkan lamanya masalah tersebut terjadi.

1. Jika insomnia berlangsung kurang dari seminggu maka termasuk dalam insomnia sementara.
2. Jika gejala insomnia berlangsung antara seminggu sampai tiga minggu maka termasuk dalam insomnia jangka pendek.
3. Jika insomnia berlangsung selama lebih dari tiga minggu maka ia digolongkan sebagai insomnia kronis.

Ada penyebab yang berbeda dari insomnia seperti kondisi medis, psikiatris, faktor situasional atau masalah tidur utama. Beberapa penyebab umum insomnia sementara dan jangka pendek adalah masalah kebisingan atau suara yang menggangu, perubahan jam kerja, suhu ruangan yang tidak nyaman, pengaruh obat dll.
Penyebab insomnia kronis adalah tingkat stres, kecemasan, depresi.

beberapa gejala utama insomnia :
1. Kesulitan dengan ingatan.
2. Mudah marah dan gangguan interaksi sosial.
3. Gangguan koordinasi gerak motorik.

Masalah insomnia dapat dihilangkan secara alami. Berikut ini tips kesehatan untuk menghilangkan insomnia.

1. Cobalah untuk bermeditasi minimal 15 menit sebelum tidur. ketika pikiran kita tidak santai / rileks maka akan berakibat sulit untuk tidur.

2. Biasakan mulai tidur jam 10 malam. Menurut "Ayurveda" ( ilmu kesehatan hindia) tidur pada jam 10 akan mendapatkan kualitas tidur yang baik. Apabila lebih dari jam 10 maka akan mengurangi dari kualitas tidur tersebut.

3. Minum banyak air putih untuk membantu mengeluarkan racun dan zat berbahaya lain dari tubuh.

4. Lakukan pemijatan tubuh sebekum mandi setidaknya 1-2 kali seminggu juga efektif.

5. Jika sebelum tidur anda merasa tidak tenang / gelisah, cobalah mendengarkan musik yang menenangkan atau baca buku yang dapat merilekskan pikiran.

6. Hindari makanan - minuman yang mengandung kafein sebelum tidur seperti kopi, cokelat, minuman bersoda, dll.

7. Ciptakan suasana kamar yang tenang dan nyaman.

8. hindari penggunaan obat tidur karena hanya akan membuat anda ketergantungan padanya.

9. rutin olahraga, karena dengan berolahraga membuat tubuh menjadi lebih fit dan sehat.

Mulai tidur sehat dan berkualitas, selain mendapatkan kesegaran dipagi hari untuk melakukan rutinitas juga sangat baik untuk kesehatan.


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Perawatan Untuk Mencegah Kulit Kering
















Kulit kering merupakan masalah kecantikan yang terjadi karena penumpukan sel-sel kulit mati, sel kulit mati menumpuk diatas lapisan kulit dan menghalangi penyerapan terhadap produk pelembab dan dapat menyumbat kelenjar keringat.
Sel kulit mati terbentuk karena tubuh kita secara teratur menciptakan sel kulit baru agar kecantikan kulit tetap terjaga.

Berikut ini tips kecantikan untuk mencegah kulit kering, walaupun tidak bekerja 100 % pada setiap orang, setidaknya dapat menguranginya.

1. Humidifier / pelembab udara
Jika anda tinggal dilingkungan yang kering, humidifier dapat membantu menambah kelembapan secara alami. Ada beberapa jenis humidifier seperti kabut dingin dan uap. Apapun jenis yang anda pilih, pastikan untuk menjaga air didalamnya tetap diisi dan bersih.

2. Exfoliating / Pengelupasan kulit.
Pengelupasan kulit befungsi untuk mengangkat sel-sel kulit yang mati dan sangat membantu untuk mencegah kulit kering. Ada beberapa jenis produk yang bisa anda pilih. Ada lulur, gel, krim scrub, dan krim poles. Gunakan juga alat-alat untuk membersihkan seperti, spons, lap tangan, sikat untuk kulit dll.

3. Pelembab kulit
Pelembab sangat membantu mencegah kulit kering. Body lotion dan pelembab lainnya bekerja pada area kasar seperti lutut dan siku agar tidak kering. Rasakan bagian kulit tubuh anda yang dirasakan kering, pelembab dapat membantu untuk melembabkan bagian tersebut.

4. Jauhi produk sabun penyebab kulit kering.
Banyak produk sabun mandi yang dapa menyebabkan kulit kering. Mungkin orang lain cocok dengan prduk sabun tertentu, tapi belum tentu dengan kita, karena setiap orang memiliki sensitivitas kulit yang berbeda. banyak sabun yang mengandung sodium lauryl sulfate ( bahan pembuat busa ) yang dapat menyebabkan kulit kering. Anda dapat memilih produk sabun yang disesuaikan dengan jenis kulit dan mengandung moisturizer yang baik untuk kulit kering.

5. Jangan terlalu lama Mandi
Mengosok sabun pada kulit terlalu lama juga dapat menyebabkan kulit menjadi kering bahkan penggunaan air panas untuk mandi juga dapat menyebabkan kulit kering.

6. Air Bersih
Bila air didaerah anda kurang baik dan memiliki kandungan berbahaya untuk kulit seperti logam berat , cobalah saring terlebih dahulu alat- alat penyaring air bersih yang sudah banyak saat ini.

Kulit kering dapat dicegah, tergantung kita dalam perawatan dan pemilihan produk yang sesuai dengan jenis kulit kita masing-masing.


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Berbagai Manfaat Air kelapa Bagi Kesehatan


Kelapa merupakan tanaman yang banyak ditemui di daerah pesisir pantai, dengan udara yang panas oleh iklim laut membuat air kelapa teman yang paling menyegarkan sambil duduk dipantai dan menikmati indahnya luasnya lautan.

Air kelapa adalah minuman isotonik alami yang sangan baik bagi kesehatan tubuh, serta memiliki kandungan elektrolit yang sama dengan darah kita. Bahkan air kelapa digunakan pada saat perang pasifik 1941-1945 untuk pengganti transfusi plasma darurat, dialirkan langsung dari buahnya untuk para prajurit yang terluka.

Air kelapa banyak dikonsumsi langsung. tetapi perlu diperhatikan, sekali terkena udara, air kelapa akan cepat kehilangan kandungan organoleptik dan nutrisi serta akan memicu proses permentasi. Oleh karena sebaiknya setelah air kelapa di keluarkan dari buahnya, segera dikonsumsi.

Berikut ini artikel kesehatan tentang manfaat air kelapa bagi kesehatan tubuh kita.

1. Membantu Mendinginkan suhu tubuh dan menjaga pada suhu yang tepat.

2. Mengembalikan cairan tubuh, karena merupakan minuman isotonik alami.

3. Membawa nutrisi dan oksigen ke sel tubuh.

4. Meningkatkan metabolisme dan kekebalan tubuh.

5. membantu menurunkan berat badan dengan kandungan kalori yang rendah.

6. Membantu membersihkan saluran pencernaan.

7. Mencegah diabetes, karena air kelapa rendah gula.

8. Menyeimbangkan PH tubuh dan mengurangi resiko kanker.

9. Membantu Mengobati batu ginjal dan saluran kemih.

10. air kelapa memiliki lebih banyak nutrisi dibandiingkan susu, tentu saja rendah lemak dan kolesterol.

11. Air kelapa lebih baik dari susu bayi instan, karena mengandung asam laurat yang terkandung juga pada ASI ( air susu ibu)

12. Air kelapa adalah donor universal, karena kandungannya yang hampir sama dengan darah manusia.

Itulah beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari air kelapa. Mulai kurangi minuman bersoda, soft drink, kafein, minuman suplemen yang memiliki dampak buruk terhadap kesehatan dan beralih keminuman sehat dan alami.


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

5 Jenis Kulit dan Perawatannya


Hal Pertama yang perlu kita ketahui untuk mendapatkan kulit sehat dan indah adalah mengetahui jenis dari kulit kita. Hal ini bertujuan untuk mengetahui perawatan dan produk kecantikan yang tepat.

Pada dasarnya ada lima jenis tipe kulit, kulit normal, kulit berminyak, kulit kering, kulit sensitif dan jenis kulit kombinasi. Setelah kita mengetahui jenis kulit kita, barulah dapat melakukan perawatan dan penggunaan produk kecantikan yang tepat.


Berikut ini tips dan artikel kecantikan untuk mengetahui jenis / tipe kulit dan Perawatannya:

1. Kulit normal
- kulit normal tidak kering dan berminyak.
- pori-pori terlihat, tetapi tidak besar.
- setelah dicuci terasa halus dan nyaman.
- pada siang hari tetap terlihat segar dan bersih.
- Sesekali terjadi masalah seperti jerawat.
- kulit terasa nyaman setelah menggunakan cream malam.

Untuk merawat jenis kulit normal dapat menggunakan pembersih muka / facial wash yang lembut. Dinginkan kulit dengan memberikan toner yang menyegarkan. Terakhir dapat gunakan pelembab dan pijat dengan jari.

2. Kulit berminyak
- Kulit terasa sangat berminyak.
- kulit tampak mengkilap disiang hari.
- kulit terasa halus dan cukup nyaman setelah dibersihkan dengan facial wash.
- Sering terjadi jerawat.
- Pori-pori terlihat besar.
- kulit terasa berminyak setelah menggunakan cream malam.

Untuk perawatan jenis kulit berminyak mulai dengan mencuci wajah dengan facial wash yang lembut, ini akan menghilangkan kotoran dan minyak tanpa menghilangkan kelembaban. rendam kapas dalam cairan astringent dan usap dengan lembut kebagian wajah, hal ini bermanfaat merefresh dan mendinginkan kulit.
Kuli berminyak juga butuh pelembab, pilih pelembab yang ringan dan berbentuk cairan. Pelembab ini berfungsi mencegah kulit menjadi mengkilap.

3. Kulit kering
- kulit terasa kering dan tipis.
- pori-pori kulit sangat halus.
- Kulit terasa kencang dan terasa kulit terlalu kecil setelah mencuci wajah.
- Pada siang hari akan muncul sisa kulit mati yang belum terbuang yang tampak seperti tambalan sisik.
- Tidak pernah berjerawat.
- Kulit terasa perih setelah menggunakan toner.
- kulit akan terasa nyaman setelah menggunakan cream malam.

Untuk perawatan kulit kering, gunakan cream pembersih untuk membersihkan kotoran. biarkan sesaat pada kulit sebelum dibersihkanmenggunakan kapas. Bilas dengan air dingin untuk membersihkan dan mendinginkan kulit. gunakan ream pelembab untuk menjaga kelembaban kulit.

4. Kulit sensitif
- kulit mudah teriritasi.
- kulit terasa kering, gatal, perih setelah membersihkan dengan facial wash.
- Jerawat akan muncul sesekali.
- Pada siang akan muncul beberapa kulit mati yang terkelupas seperti tambalan sisik.
kulit terasa gatal dan perih setelah menggunakan toner.
- kadang-kadang terasa nyaman atau teriritasi setelah menggunakan cream malam.

Untuk merawat kulit kering, jangan mencuci wajah dengan sabun, melainkan dengan lotion, pembersih ringan dengan kandungan hipoalergenik. Gunakan pelembab untuk menguatkan kulit dan mencegah iritasi. Pastikan memilih pelembab tanpa parfum/pewangi karena akan mengiritasi kulit.

5. Kulit kombinasi
- kombinasi kulit normal, berminyak dan kering.
- kulit bagian pipi biasanya kering.
- kulit akan berminyak didaerah sekitar T-zone.
kulit terasa beberapa bagian kering dan halus setelah dibersihkan dengan facial wash.
- sering berjerawat dibagian T-zone.
- Mengkilap disiang hari pada bagian T-zone.
- kulit menjadi berminyak sekitar T-zone dan nyaman dibagian pipi setelah menggunakan cream malam.
- Kebanyakan wanita memiliki jenis kulit ini.

Untuk merawat kulit kombinasi, cuci wajah pada pagi hari dengan facial wash untuk membersihkan kulit dan mencegah komedo pada T-zone. Pada malam hari, gunakan cream pembersih untuk menenangkan daerah yang kering. Ini akan menyeimbangkan antara kekeringan dan kelebihan minyak. gunakan cairan astrigent untuk daerah berminyak dan penyegar kulit ringan untuk daerah kering. Gunakan pelembab pada seluruh kulit, tetapi tetap fokuskan pada bagian kulit kering.

Itu beberapa jenis kulit dan bagaimana cara merawatnya. Coba kita perhatikan termasuk dalam jenis mana kulit kita, setelah itu baru kita dapat melakukan perawatan yang tepat untuk mendapatkan kulit sehat dan indah.


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Tips Tingkatkan Stamina Anda


Dalam kehidupan sehari-hari, stamina adalah sesuatu yang tidak terpisahkan dari kesehatan seseorang. Kita bekerja, berjalan, bermain itu semua memerlukan stamina, tanpa stamina yang baik akan sulit bagi kita untuk melalukan itu semua. Selain itu stamina juga sangat mempengaruhi kesehatan seseorang.

Berikut ini tips dan artikel kesehatan sederhana untuk meningkatkan kualitas stamina kita.

1. Lompat Skipping.
Mulailah gerakan lompat kecil, lakukan beberapa kali dalam sehari dan sesuaikan dengan jadwal dan kegiatan rutinitas kita. Hal ini akan memberikan efek yang besar dalam meningkan kualitas stamina kita.

2. Lari ditempat.
Lakukan lari ditempat minimal 2 menit. ini pasti akan menambah stamina kitakarena ini bukan hal yang mudah. Semakin lama kita berlari, semakin bertambah stamina kita meningkat.

3. Berenang.
Mungkin kebanyakan dari kita tidak menyadari manfaat dari berenang, karena olahraga ini benar-benar banyak manfaat, lakukan renang minimal 30 menit setiap hari, maka kita akan merasakan peningkatan akan kualitas stamina kita.

4. Perbanyak air putih.
Salah satu penyebab kelelahan adalah kekurangan asupan cairan. jadi mulailah perbanyak minum air putih, ini akan mencagah penebalan daran dan sel-sel tubuh akan mendapatkan supply oksigen.

5. Permainan Olahraga.
Cobalah untuk permainan olahraga yang kita sukai seperti, sepak bola, futsal, basket, dll. Selain meningkatkan kemampuan bermain juga membantu meningkatkan kualitas stamina kita.

6.Istirahat.
Beristirahat yang tepat memiliki peranan penting dalam memperbaiki stamina, olahraga yang terlalu di porsis tidaklah baik.

7. Bersepeda.
ini adalah olahraga yang baik meningkatkan stamina tubuh. Hal ini tidak hanya memperkuat otot paha dan kaki tetapi juga tubuh bagian atas.

8. Turunkan berat badan.
Jika anda memiliki berat badan yang agak berlebih, langkan pertama yang harus dilakukan adalah menurunkannya. Pada kenyataannya ini langkah pertama untuk meningkatkan stamina kita.

9. Multivitamin harian.
Kekurangan nutrisi dan vitamin dapat menyebabkan penurunan stamina. Apabila kita merasa tubuh kekurangan vitamin, maka dapat dicoba multivitamin harian yang cocok. Selain itu tubuh juga akan mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan.

10. Atur gula darah.
Ketika kadar gula tubuh tinggi akan berbahaya bagi tubuh dan mempengaruhi stamina. Ketika kadar gula berlebih akan disimpan sebagai lemak dan mempangaruhi stamina kita.

Itulah beberapa kegiatan sederhana yang dapat kita lakukan untuk meningkatkan kualitas stamina kita. Stamina yang baik akan menunjang tubuh untuk sehat. 


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Perawatan Kecantikan Wanita China


Wanita asia terutama china dikenal memiliki kulit halus dan rambut hitam. Jarang kita melihat wanita asia memakai riasan yang tebal, hanya dengan riasan tipis dan minimalis mereka sudah tampil cantik alami.
Anda mungkin ingin tahu, bagimana mereka melakukan perawatan kecantikan.

berikut ini tips dan artikel kecantikan ala wanita china.

1. Teh
China adalah salah satu negara dengan tingkat konsumsi teh tertinggi didunia. teh hijau dan teh putih adalah minuman yang sering mereka konsumsi. Selain ampuh menjaga sistem kekebalan tubuh, teh juga ampuh menangkal radikal bebas yang dapat mengurangi keindahan kulit.

2. rumput laut
rumput laut adalah makanan yang kaya akan serat, banyak mengandung vit A dan c, klorofil dan antioksidan. Serat alami membantu proses pencernaan dan menyerap kelebihan garam dalam tubuh. Serat alami juga membuat kita kenyang lebih lama, sehingga baik untuk diet. Vitamin dan klorofil dapat meremajakan kulit, mempertahankan tingkat kalogen dan membuat kulit kencang dan kenyal. Rumput laut juga kaya akan protein yang mencegah penuaan dini pada tubuh.

3. Masker alami
Sejak dahulu orang china lebih suka menggunakan bahan alami untuk proses penyembuhan dan perawatan kecantikan. Untuk masker mereka lebih suka menggunakan bahan alami seperti pepaya, yogurt dan garam laut alami. Bahan-bahan alami membuat kulit halus dan lembut.

4. Camelia oil / Minyak Kamelia
Mayoritas wanita cina memiliki rambut yang tipis. Hal ini membutuhkan perawatan rambut khusus, tetapi mereka memilik rahasia ampuh untuk menjaga keindahaan rambutnya. Minyak Kamelia adalah rahasia alami mereka. minyak ini berfungsi sebagai pelembab alami dan mempertahankan kelembutan rambut mereka.

Itu beberapa rahasia kecantikan wanita china, dan mereka telah membuktikan dengan kecantikan alami yang mereka miliki. Ingin mencoba ikuti rahasia kecantikana alami mereka?


Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga  bermanfaat terima kasih.

Continue Reading | komentar

Blog Archive

Teman Baik

 
Support : Copyright © 2011. ILMU ALAM - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger