Home »
asmara
» Organ Seks yang Paling Kuat pada Wanita
Organ Seks yang Paling Kuat pada Wanita
Tahukah Anda ~ Pria mungkin telah melakukan beberapa sentuhan pada titik-titik sensual wanita agar wanita lebih bergairah untuk seks, tetapi mengapa hal tersebut kurang bekerja? Pria mungkin melupakan bahwa organ seks yang paling kuat pada wanita adalah otaknya.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Society for Women’s Health Research (SWHR), disfungsi seksual pada wanita kerap sekali terjadi. Sekitar 75 persen wanita memiliki libido yang terlalu rendah dan sementara hanya 14 persen wanita yang menemui dokter untuk mengatasi masalah ini.
Penelitian tersebut juga menyatakan bahwa sebenarnya organ tubuh yang paling penting ketika berhubungan seks adalah otak. Otaklah yang mengatur rendahnya libido, sehingga memiliki otak memiliki fungsi seksual yang sangat penting.
"Akar dari keinginan bercinta wanita sangatlah kompleks, namun diperkirakan dimulai di otaknya," kata Laura Berman, LCSW, Ph.D., pakar seks dari SWHR, seperti dilansir empowher, Jumat (12/10/2012).
Otak juga bukan hanya sebagai pusat pikiran dan emosi, tetapi merupakan rumah bagi sistem saraf yang kompleks, hormon dan bahan kimia lainnya yang dapat mempengaruhi hasrat seksual.
SWHR melakukan riset untuk menciptakan situs internet khusus yang dapat diakses untuk menstimulus otak wanita agar meningkatkan gairah seksualnya. Situs tersebut akan berisi hal-hal yang menarik, faktual, dan informatif serta bebas dari hal-hal yang merendahkan wanita.
Selain itu juga diupayakan untuk melengkapi situs dengan konten yang membuat wanita dapat mempelajari lebih lanjut tentang tubuhnya.
Anda dapat menstimulus otak dengan berbagai informasi sehat untuk meningkatkan gairah seksual dan dapat menghangatkan kembali hubungan seksual dengan pasangan.
Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga bermanfaat terima kasih.
Related Post:
0 komentar:
Post a Comment