Home » » Software Lokal Mulai Jajah Dunia

Software Lokal Mulai Jajah Dunia


Wow,, Software Lokal Mulai Jajah Dunia
Mendengar ada software buatan anak negeri, terkadang membuat orang ragu untuk menggunakannya. Namun, tak semua software lokal ternyata seperti itu, buktinya Pesona Edu bahkan sudah mendunia.

Siapa sangka, Pesone Edu yang merupakan garapan asli anak negeri, PT Pesona Edukasi, berhasil menciptakan jalannya sendiri ke luar negeri. Software edukasi ini telah digunakan di 7.500 sekolah di Indonesia.

dan yang paling mengejutkan adalah, software ini ternyata juga telah digunakan di 2.500 sekolah di 24 negara lain seperti Singapura, Malaysia, Kanada, Jepang, Australia, Korea, bahkan hingga Amerika. “Negara paling massif menggunakan software ini adalah Belanda, yakni mencapai 1.900 sekolah,” kata Pendiri sekaligus Marketing Director PT Pesona Edukasi Hary S. Candra baru-baru ini.

Berikut wawancara lengkapnya.

Software seperti apa sebenarnya Pesona Edu ini?

Pesona Edu merupakan software berisi bahan mata pelajaran Matematika dan Sains untuk tingkat SD hingga SMA. Hal menarik dari software ini adalah, materi diberikan dalam animasi interaktif.

Misalnya, dalam materi Fisika, murid bisa membandingkan gerakan bandul di bumi dan bulan yang memiliki gravitasi berbeda cukup dengan menggeser animasi bandul di komputer.

Saya merintis software ini sejak 1986 dengan hanya tiga karyawan. Namun saat ini, PT Pesona Edukasi telah memiliki 75 pegawai, 35 di antaranya adalah pengembang software dan 30 lainnya merupakan tenaga pendidikan dari IKIP yang bertugas memeriksa konten software.

Apa yang bisa ditawarkan software ini bagi penggunanya?

Software ini akan memudahkan guru menerangkan materi yang sulit diajarkan bila hanya mengandalkan lisan atau tulisan. Selain itu, cara ini pasti lebih menarik bagi murid.

Kendala-kendala yang pernah dihadapi hingga saat ini?

Kami memang kerap dipandang sebelah mata saat mengenalkan software ini di luar negeri. Awalnya mereka menyangsikan kemampuan software kami, namun setelah kami presentasikan, penilaian mereka pun berubah.

Software ini kami hargai Rp7 juta untuk satu tingkat kelas untuk masa setahun. Sedangkan untuk pengunduhan pribadi, kami kenakan Rp5 ribu untuk masa penggunaan 15 hari. Untuk mencegah penyalinan bebas, software ini memiliki sistem keamanan untuk mencegahnya.

Bagaimana kiprah software ini sendiri di Tanah Air?

Saya senang software kami berhasil membendung pemain dari luar. Software ini mulai kami pasarkan di Tanah Air sejak 2001. Di Indonesia sendiri, 95% konsumen berasal dari pemerintah daerah yang mengalokasikannya untuk sekolah negeri, sementara sisanya berasal dari sekolah swasta.

Saat ini, Pesona Edi memiliki 4 saingan, yakni software premium dari Inggris, Polandia, Prancis dan Amerika Serikat (AS).

Target yang ingin diraih ke depannya?

Saat ini, penetrasi software baru mencapai 3% dari seluruh sekolah di Indonesia. Target kami per tahun ada dua ribu sekolah Indonesia menggunakan software ini.

Kendala yang dihadapi saat ini untuk meluaskan penggunaan software ini?

Hambatan yang sering kami temui adalah, tidak meratanya kemampuan sekolah dalam pengadaan hardware maupun masalah konektivitas. Selain itu, tingkat melek teknologi para guru yang mengajar di sekolah juga terkadang menjadi kendala bagi kami.

Jika dalam penjelasan di atas ada yang sobat kurang mengerti, silahkan tulis di kolom komentar. Semoga bermanfaat terima kasih.


Related Post:

Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

 
Support : Copyright © 2011. ILMU ALAM - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger